Cara Membuat Nasi Bakar Tongkol Sedap Nikmat

Cara Membuat Nasi Bakar Tongkol Sedap Nikmat - Bila anda telah bosan dengan menikmati sajian ikan tongkol sebagai lauk pauk hidangan nasi, maka sudah waktunya anda mencoba dan nikmati sajian baru seperti resep nasi bakar tongkol yang akan kami ulas dikesempatan kali ini. masakan nasi bakar ikan tongkol adalah satu sajian sedap dibuat dengan perpaduan nasi, saus areh,  bumbu tumis kemudian dibungkus rapi dan dibakar sampai matang. Sajian ini memberikan sensasi yang berbeda di industri kulier, karena kombinasi bahan tambahan didalamnya sangat menarik dan menggoda selera. Sajian yang komplit dan bisa dihidangkan saat kapan saja. Untuk menyajikan dan membuatnya sendiri tidak begitu sulit walapun memang bahan yang digunakan banyak. Untuk itu silahkan membuatnya dengan paduan Cara Membuat Nasi Bakar Tongkol Sedap Nikmat.
Nasi Bakar Tongkol
Bahan Nasi :
400 gr Beras (bersihkan)
¾ sendok teh Garam
3 helai Daun salam
3 batang Serai
1 helai Daun pandan kemudian simpulkan
750 ml Santan kelapa
Daun pisang siapkan secukupnya
Komposisi guna membuat Saus Areh
200 ml Santan kelapa
¼ sendok teh Garam

Bahan Tumisan :
1 ekor Ikan tongkol, bersihkan dan potong-potong
1 sendok makan Air jeruk nipis
1 sendok teh Garam
½ sendok teh Merica bubuk
1 helai Daun salam
2 buah Cabe merah besar, buang biji-bijinya
6 buah Mata petai kemudian berlah menjadi dua
1 buah Tomat merah kemudian dipotong-potong
1 ¼ sendok teh Garam
1 sendok teh Gula pasir
1 batang Daun bawang, iris halus
5 tangkai Kemangi (petiki)
100 ml Air
2 sdm Minyak sayur

Bumbu Penyedap Masakan dengan cara dihaluskan :
2 butir Bawang putih,
4 butir Bawang merah,
2 buah Cabe merah besar,
3 buah Cabe merah keriting,
1 cm Kunyit bakar,
1 cm Jahe,
1 batang Serai (iris)

Cara Membuat masakan Nasi Bakar Tongkol Lezat Sedap :
  1. Saus areh, rebus santan bersama garam sembari diaduk hingga mengental. Sisihkan.
  2. Untuk membuat nasi, rebus santan, daun pandan, garam, daun salam dan juga serai sembari diaduk hingga mendidih. Tambahkan beras kedalamnya dan aduk hingga rata.
  3. Kukus nasi sampai matang sekitar setengah jam.
  4. Untuk membuat tumis ikan tongkol, bakar ikan tongkol yang telah dibaluri air jeruk nipis, garam dan merica bubuk hingga matang. Angkat dan kemudian suwir-suwir.
  5.  Tumis bumbu yang sudah dihaluskan kemudian tumis dalam wajan yang terisi minyak panas sampai wangi aroma sedap. Tambahkan juga petai dan tomat kedalamnya. Aduk rata dan tambahkan ikan tongkol suwir.
  6. ambahkan juga garam dan gula pasir serta kucuri air secukupnya. Aduk rata sampai meresap dan juga matang.
  7. Masukkan daun bawang dan juga daun kemangi sambil diadu rata.
  8. Sediakan daun pisang kemudian simpan 150 gram nasi, masakan tumisan,dan saus areh setengah sendok makan. Lipat kemudian semat ujungnya dengan liidi.
  9. Bakar sampai benar-benar matang dan mengeluarkan aroma sedap.
  10. Selesai.
Masakan tradisonal yang kita buat kali ini hanya menghasilkan 6 porsi saja, bila ingin menambah silahkan sesuaikan. Sekian pembahasan lengkap Resep Nasi Bakar Tongkol Sedap Nikmatyang mudah untuk kita buat. Selamat mencoba.

Sumber : Resepnasional.com

Cara Membuat Gulai Ikan Mas Bumbu Kecombrang Enak Sederhana

Cara Membuat Gulai Ikan Mas Bumbu Kecombrang Enak Sederhana  – Bicara mengenai ikan mas mungkin anda semua banyak yang tau. Namun tahukah anda bila selain dijadikan hiasan, ikan mas juga bisa diolah menjadi hidangan yang gurih? Sebut saja gulai ikan mas bumbu kecombrang. Olahan ikan mas satu ini memang agak terdengar asing ditelinga. Akan tetapi anda akan ketagihan setelah menikmatinya. Menu meja makan keluarga akan terasa lebih istimewa dengan dihadirkan sajian gulai ikan mas bumbu kecombrang ini. Mungkin anda bertanya-tanya apa itu bumbu kecombrang?. Bumbu kecombrang ialah campuran kecombrang atau kicuang dan bumbu rempah lainya yang dimasak. Keberadaanya memberikan faktor rasa gurih yang tiada duanya, dan andapun akan ketagihan setelah mencicipinya. Nah, daftar bahan yang digunakan serta alur proses pembuatanya bisa ikuti Cara Membuat Gulai Ikan Mas Bumbu Kecombrang Enak Sederhana.
Gulai Ikan Mas Bumbu Kecombrang
Bahan yang harus disediakan :
4 potong kepala ikan mas
250 gram santan kental
300 gram cabe rawit ( giling halus )
3 buah bungo kincuang atau kecombrang
300 gram santan cair
garam dapur halus dan penyedap rasa secukupnya
kunyit secukupnya ( giling halus )

Cara mudah untuk memasak Gulai Ikan Mas Bumbu Kecombrang :
  1. Pertama – tama bersihkan dahulu kepala ikan dengan mencucinya hingga bersih. Tiriskn dan sisihkan dahulu.
  2. Selanjutnya bersihkan pula bungo kincuang atau kecombarang sampai benar – benar bersih.
  3. Dan ambil bagian bunga dalamnya dan bagi menjadi 4 bagian. Sisihkan dahulu.
  4. Setelah itu rebus santan kelapa kental dan santan kelapa cair sampai mendidih.
  5. Tambahkan kunyit dan cabe rawit yang telah digiling halus aduk hingga merata.
  6. Berikutnya masukan kepala ikan yang telah dibersihkan aduk hingga rata.
  7. Masukan pula bungo kincuang atau kecombarang yang telah dibagi menjadi 4 bagian aduk kembali hingga rata.
  8. Kemudian beri bumbu seperti penyedap rasa dan garam dapur aduk hingga rata dan larut.
  9. Masak terus sampai matang sempurna dan bumbu mulai menyerap kedalam kepala ikan.
  10. Angkat dan tuangkan gulai ikan mas kedalam sebuah wadah lalu sajikan.
Sedikit saran, bila telah memasukan bahan atau bumbu kedalam masakan, segera aduk perlahan agar tercampur hingga rata. Sekian sedikit liputan Cara Membuat Gulai Ikan Mas Bumbu Kecombrang Enak Sederhana  yang dapat kami bagikan. Semoga bermanfaat.

Sumber : Resepnasional.com

Cara Membuat Keripik Sukun Renyah Gurih

Cara Membuat Keripik Sukun Renyah Gurih – Buat anda yang suka ngemil di siang maupun malam hari kami mereferensikan keripik sukun untuk cemilannya. Seperti namanya keripik ini terbuat dari bahan dasar sukun yang kemudian di racik dengan bahan lainya menjadi sajian yang sangat renyah dan gurih. Keripik ini bisa anda buat sedikit maupun dengan jumlah banyak. Biasanya pembuatan dengan jumlah banyak untuk suatu usaha. Adapun daerah yang menjadi pusat penghasil buah sukun yang paling di kenal yakni kabupaten cilacap dan juga kepulauan seribu. Nah, untuk penyajianya, anda bisa membuat sendiri di rumah maupun membelinya. Untuk proses pembuatanya memang tidak terlalu sulit. Dan proses pembuatanya juga tidak memerlukan waktu yang berjam-jam. Jadi bisa cepat untuk di sajikan bersama keluarga anda di rumah. Namun memang ada beberapa tahap  yag mesti anda lakukan agar berurutan. Untuk itu simak selengkapnya uraian Cara Membuat Keripik Sukun Renyah Gurih di bawah ini.
Kripik sukun renyah dan gurih
Bahan-bahan keripik sukun :
sukun matang 1 buah, kupas kemudian cuci hingga bersih dan potong serta iris tipis
kapur sirih 2 sdt
air 2 liter
Minyak goreng siapkan secukupnya
Bahan bumbu keripik sukun :
garam 1 sdm
ketumbar bubuk 1 sdm
bawang putih 4 siung, haluskan
gula pasir 1 sdt
jari kunyit 1 ruas, haluskan

Cara bikin keripik sukun :
  1. Pertama siapkan wada kemudian campurkan kapur sirih dan air.
  2. Setelah itu mamsukkan irisan sukun dan rendam sekitar 4 sampai 5 jam.
  3. Angkat dan kemudian cuci hingga bersih lalu tiriskan.
  4. Setlah itu campurkan bumbu yang telah di siapkan kemudian di aduk hingga terampur rata.
  5. Setelah itu lumuri irisan sukun dengan bumbu hingga merata. Biarkan bumbunya meresap selama 15 menit.
  6. Setelah itu goreng di atas minyak panas dalam wajan hingga matang dan warna keripik menjadi kuning agak kecokelatan.
  7. Selesai, angkat kemudian tiriskan dan masukkan dalam wadah. Sajikan
Nah, buat anda yang suka dengan makanan pedas, anda bisa menambahkan bahan pedas sesuai dengan selera anda. Itulah yang dapat kami bagikan mengenai Resep Keripik Sukun Renyah Gurih.
Sumber : Resepkuerenyah.com

Cara Membuat Keripik Apel Renyah dan Gurih

Cara Membuat Keripik Apel Renyah dan Gurih – Selain bisa di makan langsung, buah apel juga ternyata bisa di jadikan beberapa sajian lain. Ada jus apel, puding apel, keripik apel dan lain-lain. Itu semua minuman dan makanan hasil dari olahan buah apel yang kaya akan kadungan gizi. Tahukah anda jika buha apel ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh?. Ya, dengan banyaknya kandungan gizi yang terdapat pada buah apel sehingga berkhasiat untuk tubuh kita bagi yang mengkonsumsinya. Dan beberapa manfaatnya antara lain mencegah dan juga mengbati kanker, meyehatkan otak, menurunkan kolesterol, menyehatkan jantung dan lain sebagainya. Yang pasti buah ini baik untuk anda konsumsi langsung di makan atau setelah di buat sebagai makanan. Nah, dalam pertemuan kali ini akami juga akan memberikan resep apel yakni di racik menjadi makanan yang gurih yakni keripik apel. Rasanya yang renyah dan gurih cocok untuk menamani di kala anda sedang santai. Untuk membuatnya, anda bisa gunakan Cara Membuat Keripik Apel Renyah dan Gurih sebagai paduanya. Berikut liputan proses pembuatanya.
Keripik Apel Renyah dan Gurih
Bahan bahan untuk membuat keripik apel :
apel Malang 4 buah
air lemon 50 ml
gula pasir 2 sendok makan
kayu manis 1 sendok teh

Cara Membuat keripik apel :
  1. Pertama kupas kulit apel kemudian buang semu bijinya dan juga iris tipis bagian tengahnya.
  2. Selanjutnya campurkan dalam sau wadah bahan seperti gula pasir dan juga kayu manis.
  3. Ambil wadah yang berisi air lemon dan celupkan apel ke dalamnya. Tiriskan kemudian gulingkan ke campuran kayu manis dan juga gula pasir.
  4. Siapkan loyang kemdian olesi dengan mentega dan lapisi dengan kertas pemanggang.
  5. Letakkan semua irisan apel ke dalam loyang dan tata didalamnya.
  6. Setelah itu masukkan ke dalam oven dan panggang dengan suhu sekitar 120°C sampai matang atau bisa di tunggu sekitar 1 jam.
  7. Jika sudah matang, biasanya di tandai dengan perubahan warna pada irisan apel menjadi kering kecokelatan.
  8. Angkat kemudian biarkan dingin terlebih dahulu lalu masukkan pada toples.
  9. Untuk mennyajikanya, bisa ambil keripik secukupnya dan simpan di piring saji. Setelah itu segera tutup kembali agar keripik tetap gurih.
Cukup sampai di sini pembahsan kami kali ini. Semoga Resep Keripik Apel Renyah dan Gurihini bisa bermanfaat untuk anda semua. Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Sumber : Resepkuerenyah.com

Cara Membuat Kue Putri Noong Manis Enak

Cara Membuat Kue Putri Noong Manis Enak – Panganan enak satu ini adalah panganan khas dari kota kembang yakni kue putri noong. Menurut masyarakat Bandung nama kue putri noong ini berasal dari bahasa sunda yakni kue putri mengintip. Kenapa seperti itu, mungkin karena bentuknya yang mirip dengan mata lagi ngintip atau lihat. Tapi menurut kami apapun nama makanan itu yang penting rasanya enak untuk di nikmati. Kue ini biasanya di jajakan para pedagang di pasaran. Sangat cocok utnuk menu cemilan siang hari. Apalagi dengan di temani jua buah yang segar menambah kenikmatan tersendiri. Untuk emmbuatnya memang tidak terlalu sulit dan andapun bisa membuatnya di rumah dengan anda sendiri. Ya, itung-itung kita membudidayakan kuliner tradisional negeri kita. Untuk itu, simak dengan baik Cara Membuat Kue Putri Noong Manis Enak selengkapnya.
Bahan-bahan utama kue noong :
500 gr Singkong parut
50 gr Gula pasir
¼ sendok teh Garam
Pewarna hijau dan merah, secukupnya
5 buah Pisang nangka
Daun pisang scukupnya
Bahan taburan kue noong :
½ butir Kelapa parut
2 lembar Daun pandan
¼ sendok teh Garam

Cara membuat kue putri noong :
  1. Campurkan bahan ke dalam satu wadah seperti singkong parut, gula pasir, garam, pisang nangka dan daun pisang.
  2. Kemudian masukkan bahan tersebut ke dalam kukusan dan kukus sampai 20 menit.
  3. Bagi adonan kue noong menjadi dua bagian. Untuk adonan pertama di beri pewarna merah dan adonan ke dua warna hijau. Aduk rata.
  4. Masukkan adonan ke dalam selembar daun pisang dan pipihkan.
  5. Letakkan buah pisang yang yang telah di potong-potong ke dalamnya dan tutup dengan adonan.
  6. Untuk sisa adonan ikuti proses tersebut sampai habis.
  7. Bungkus rapi dan masukkan adonan ke dalam kukusan.  Kukus hingga matang atau sekitar 30 menit.
  8. Jika sudah, angkat kemudian simpan pada piring dan taburi menggunakan beberapa bahan taburan yang telah di siapkan. Sajikan.
  9. Kue enak ini memang cukup membuat perut kita kenyang setelah mengkonsumsinya.
Demikian Resep Kue Putri Noong Manis Enak yang patut anda coba di rumah.

Sumber : Resepkuerenyah.com